Hewlett Packard atau biasa dikenal dengan merek HP baru-baru ini memang telah mengenalkan perangkat android dengan nama Slate. HP Slate terkenal dengan prosessornya yang menggunakan chipset dari NVIDIA sehingga untuk urusan kinerjanya tak perlu diragukan lagi. Kali ini adalah HP Slate8 pro, seperti apa spesifikasinya?
HP Slate8 pro hadir dengan mengusung layar sentuh multi touch berukuran 8 inci dengan resolusi sebesar 1280 x 800 piksel. HP Slate8 pro ini disokong oleh ketangguhan NVIDIA T40S TEGRA 4 Cortex A15 Dengan prosessor Quad-Core 1,8 Ghz dan didukung dengan RAM Berkapasitas 1 GB. Media penyimpanan pengguna yang disediakan oleh HP Slate8 Pro ini dapat dikatakan cukup besar yakni memori internal berkapasitas 16GB dan dapat diperluas dengan keberadaan slot microSD.
HP Slate8 Pro dibekali juga dengan dual kamera yang membuat tablet ini terlihat multi fungsi, yakni Kamera utama yang terletak di sisi belakang tablet memiliki resolusi sebesar 8 megapiksel yang dilengkapi dengan Auto Fokus serta LED Flash sementara itu kamera sekunder HP Slate8 Pro ini hanya beresolusi 0,3 megapiksel saja. Beberapa fitur konektifitas seperti WiFi, Bluetooth 3.0, microUSB, mini HDMI, dan GPS juga dibenamkan dalam tablet ini tetapi sayang, HP Slate Pro tidak mendukung sistim jaringan 3G maupun 2G, hal itu dikarenakan tablet ini tak memiliki slot SIM Card.
Harga HP Slate8 Pro
Tablet dengan spesifikasi tangguh nan elegan ini dibanderol dengan harga US$ 329,99 atau bila dalam kurs rupiah setara dengan Rp.4 Jutaan perunitnya. Tertarik untuk memilikinya? Tunggu kehadirannya di tanah air.
Spesifikasi HP Slate8 Pro
- Dimensi 220x141.5x9.9 mm
- Berat 90 gr
- 1.8GHz NVIDIA T40 S TEGRA 4 Cortex A15 Quad-Core Processor
- 1 GB DDR3 SDRAM
- 8 Inch Diagonal Multi Touch HD Display
- 8 MP Rear Camera With LED Flash
- 0.3 MP Front Camera
- Wi-Fi
- Bluetooth 3.0
- Micro HDMI
- Beats Audio
- 5680 MAh Battery.