Spesifikasi dan Harga Gadget Terbaru

Thursday, January 2, 2014

Samsung Galaxy Grand Lite GT-I9060, Smartphone Dual SIM Terbaru Dari Samsung


Beberapa waktu yang lalu, Samsung merumorkan akan meluncurkan Samsung Galaxy Grand Lite GT-I9060 di acara MWC 2014. Kali ini Smartphone Galaxy Lite ini muncul di FCC yang semakin memperjelas kehadiran Smartphone ini, tetapi sayang nama Smartphone ini tidak dikonfirmasi. FCC mengonfirmasi bila Smartphone ini hadir dengan dukungan fitur Dual SIM Card karena memiliki seri DS dan memiliki baterai berkapasitas 2.100 mAh.

Rumor-rumor sebelumnya yang menjelaskan spesifikasi Galaxy Grand Lite GT-I9060 mengabarkan bila Smartphone ini akan hadir dengan mengusung layar sentuh berukuran 5 inci dengan resolusi 800 x 480 piksel dan memiliki layar sentuh bertipe kapasitif. Smartphone android ini didukung dengan prosessor Quad Core berkecepatan 1,2 Ghz dan berjalan pada OS Android JellyBean 4.2 atau 4.3 dan memiliki dual kamera 5 megapiksel ( utama ) dan 0,3 megapiksel atau VGA ( sekunder ).

Spesifikasi Samsung Galaxy Grand Lite (GT-I9060) ( Rumor )

  • 5-inch (800 x 480 Pixels) capacitive touch screen display
  • 1.2 GHz quad-core processor
  • Android 4.2 or 4.3 (Jelly Bean) OS
  • Dual SIM
  • 5MP Auto Focus Camera with LED Flash
  • 0.3MP (VGA) secondary camera
  • 3.5mm audio jack
  • 1GB RAM, 8 GB internal memory, expandable with microSD
  • 3G, Wi-Fi, Bluetooth, GPS
  • 2100 mAh battery
Samsung Galaxy Grand Lite GT-I9060 dirumorkan akan hadir dengan mengusung warna Midnight Black, Lime Green, dan Orange. Untuk banderol harga bagi Smartphone ini masih tidak ada informasi, jadi kita tunggu saja kehadirannya dalam acara MWC 2014 di bulan Februari 2014 mendatang.

Samsung Galaxy Grand Lite GT-I9060, Smartphone Dual SIM Terbaru Dari Samsung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown