Produsen perangkat elektronik bernama sony memang tengah gencar memasarkan ponsel xperianya. Namun dibalik itu semua kabarnya Sony tengah menyiapkan cameraphone canggih yang diberikan nama i1 Honami(baca:ponselkamera). Menurut phonearena ponsel ini akan menjadi pesaing dari samsung galaxy S4 zoom yang merupakan Cameraphone dengan OS Android serta kamera beresolusi 16mpix dengan 10x optical zoom.
Selain kedua ponsel diatas (Nokia & Samsung) Ternyata Sony tak ketinggalan untuk meluncurkan cameraphone produksinya. Kabarnya cameraphone yang akan diberi nama i1 Honami ini akan hadir dengan spesifikasi kamera yang canggih seperti lossless zoom dan interchangeable lens.
Dikabarkan juga oleh phonearena jika i1 Honami akan hadir dengan beberapa fitur berikut.
Spesifikasi Cameraphone sony i1 Honami:
- Layar 5.0 inci 1920 x 1080 Triluminos, OptiContrast, X-Reality Engine, 2000:1 + Contrast Ratio
Prosesor Snapdragon MSM8974 2.3GHz, Adreno 330
RAM 2 GB
Memori internal 32 GB, plus slot microSD
Kamera Exmor RS 2/3" 20/13 MP dengan Sony G lens, Cybershot Camera UI, Camera Shutter key, Interchangeable lens
Xenon + Dual LED Flash, Mobile BIONZ Image proscessing
NFC, One Touch Sharing, WiFi Miracast
Bluetooth 4.0
S-Master MX Mobile Audio Amplifier
Kamera depan Exmor R 2.2 Megapiksel dengan video record 1080p
Dual Stereo speakers
Android 4.2.2, Xperia UI baru
4G LTE
Kaca anti pecah (lebih tangguh dari kaca Dragontrail yang digunakan pada Xperia Z)
Baterai 3.000mAh, dengan STAMINA mode baru
Body dari kaca + Metal/Carbon
IP 55/58, anti air, anti debu, dan juga anti guncangan.
IR Remote
Menurut phonearena ponsel kamera ini akan menjadi ponsel kamera terbaik pada tahun ini mengingat rumor yang beredar jika ponsel ini akan hadir pada tahun 2013.
sumber: m88, phonearena, next