Spesifikasi dan Harga Gadget Terbaru

Sunday, April 13, 2014

Spesifikasi dan Harga K-Touch Lotus II Terbaru 2014

K-Touch Lotus II merupakan smartphone android yang telah lama diluncurkan oleh pabrikan ponsel lokal bernama K-Touch. Smartphone android ini memiliki spesifikasi yang terbilang mumpuni dan cocok bagi anda yang menginginkan smartphone terjangkau dan berspesifikasi tinggi. Lalu seperti apa spesifikasi dan harga K-Touch Lotus II ini ?

K-Touch Lotus II

K-Touch Lotus II
K-Touch Lotus II
K-Touch Lotus II memiliki spesifikasi diantaranya adalah menggunakan layar sentuh jenis kapasitif touch berukuran 4,5 inci dan mampu menghasilkan resolusi sebesar 960 x 540 piksel. Perangkat ini dibekali dengan prosesor quad core Snapdragon S4 MSM8225Q berkecepatan 1,2 Ghz yang disandingkan dengan RAM berkapasitas 1GB dan memori internal berkapasitas 2GB dengan slot microSD up to 32GB.

Smartphone ini dijalankan diatas sistem operasi android jelly bean 4.1 dengan perlengkapan fitur seperti Bluetooth, Wi-Fi, microUSB, GPS, FM Radio, jack audio 3,5mm, dual sim gsm, dan 3G. Selain itu fitur dual kamera juga disematkan pada perangkat ini dengan kamera belakang beresolusi 5 megapiksel yang dilengkapi dengan fitur LED flash dan autofocus, sedangkan kamera depannya hanya memiliki resolusi 0,3 megapiksel saja.

Smartphone android berdimensi 13.45 x 6.6 x 0.92 cm dan bobot 140 gram ini akan hadir dalam dua pilihan warna, yakni hitam dan putih. Sementara itu penyokong daya listrik smartphone android ini ialah sebuah baterai jenis Li-polymer berkapasitas 1.600 mAh.

Spesifikasi K-Touch Lotus II

  • Layar : 4,5 inci kapasitif qHD ( 960 x 540 piksel )
  • Dimensi : 13.45 x 6.6 x 0.92 cm 
  • Bobot : 140 g
  • CPU : Snapdragon S4 MSM8225Q Quad Core 1,2Ghz
  • Memori : RAM 1GB, Internal 2GB, Eksternal microSD up to 32GB
  • Sistem Operasi : Android Jelly bean 4.1
  • Konektifitas : Bluetooth, Wi-Fi, microUSB, GPS
  • Fitur : FM Radio, Jack Audio 3,5mm, Dual SIM GSM, 3G HSPA
  • Kamera Belakang : 5MP dengan autofocus dan LED flash, HD Video recording 720p @30fps
  • Kamera Depan : 0,3MP (VGA) Front Facing Camera
  • Warna : Hitam, putih
  • Baterai : Li-po 1.600 mAh

Harga K-Touch Lotus II Terbaru 2014

Sementara itu untuk harga K-Touch Lotus II ini pada bulan April 2014 dibanderol dengan harga Rp.1.190.000,00 perunitnya. Tertarik untuk memilikinya? Anda dapat membelinya di beberapa MegaStore lokal seperti Lazada, BliBli, dan Bhinneka.

Demikianlah artikel gadget berjudul Spesifikasi dan Harga K-Touch Lotus II Terbaru 2014. Semoga bermanfaat!.

Spesifikasi dan Harga K-Touch Lotus II Terbaru 2014 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown