Spesifikasi dan Harga Gadget Terbaru

Thursday, February 13, 2014

Samsung Galaxy Star Trios, Smartphone Mini Dengan 3 Slot SIM Card

Galaxy Star Trios adalah salah satu perangkat smartphone android terbaru besutan Samsung yang belum lama ini telah hadir di apsar gadget Brazil. Perangkat ini juga merupakan pesaing kuat smartphone dari LG yakni LG Optimus L1 II Tri yang telah meluncur dulu beberapa waktu yang lalu.

Galaxy Star Trios

 
Review Spesifikasi dan Harga Galaxy Star Trios

Galaxy Star Trios ini memiliki spesifikasi antara lain yakni layar sentuh QVGA seluas 3,14 inci dengan resolusi 320 x 240 piksel. Smartphone ini ditenagai pula oleh ketangguhan dapur pacu dari Chipset Snapdragon MSM7225A berprosesor single core 1Ghz yang dipadukan dengan RAM berkapasitas 512MB dan ROM berkapasitas 4GB serta terdapat slot microSD up to 32GB sebagai media ekspansi penyimpanannya.

Perangkat android ini dijalankan pada sistem operasi Android JellyBean 4.1 dengan dukungan bermacam fitur seperti Wi-Fi, Bluetooth, microUSB, dan kamera beresolusi 2 megapiksel. Hal menarik yang ada pada smartphone mini ini adalah adanya tiga slot SIM card GSM yang kesemuanya mendukung penangkapan sinyal 3G. Perangkat ini disokong oleh baterai jenis Li-lon berkapasitas 1.300 mAh.

Spesifikasi Galaxy Star Trios

ProcessorQualcomm MSM7225A Snapdragon, 1 GHz Cortex-A5
GPUAdreno 200
Sistem OperasiAndroid 4.1 Jelly Bean
SIM Card3 Slot SIM Card |2G/3G/HSDPA/HSUPA/GPRS/EDGE|
LayarTFT 3,14 inci ; 240 x 320 piksel ( QVGA )
Memori Internal4 GB
RAM512 MB
Memori EksternalSlot microSD up to 32GB
BluetoothBluetooth v4.0
FiturWi-Fi, Bluetooth, microUSB, GPS, 3 Slot SIM Card
KameraKamera Utama 2 Megapiksel ( 1600 x 1200 piksel ) VGA Video Recording
SensorG-Sensor, Proximity Sensor
GPSSupport Navigation
File AudioMP3/WAV/eAAC+/FLAC player
File VideoMP4/H.264 player
Sentuhan ( Touch )-
Fitur TambahanJava Emulator, SNS Integration, Organizer, Image / Video Editor, Document Editor / Viewer, Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk
BateraiLi-lon 1.300 mAh
PortmicroUSB 2.0, microSD slot,
Dimensi106 x 61 x 11 mm
Berat105 g

Smartphone android ini sebenarnya telah beredar di pasar gadget Brazil dengan banderol harga USD 165 atau bila dalam kurs rupiah setara dengan Rp.1,9 Jutaan perunitnya. Tertarik untuk memilikinya?

Demikianlah artikel mengenai Samsung Galaxy Star Trios, Smartphone Mini Dengan 3 Slot SIM Card, semoga dapat membantu, terimakasih.

Samsung Galaxy Star Trios, Smartphone Mini Dengan 3 Slot SIM Card Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown